Thursday, April 9, 2015

3 Tips Ampuh Kencani Wanita Mapan

Si dia butuh untuk melihat sisi lain dari kehidupan

Sederet tip ini ampuh untuk Anda yang murni ingin membangun hubungan dengan si dia yang lebih mapan. Catat: murni.

Kaum Hawa di era sekarang lebih memiliki posisi dan kepintaran yang tak boleh dianggap remeh. Anda pun pasti jatuh cinta padanya karena itu. Tambah lagi: menurut penelitian terbaru di Spanyol, wanita yang terdidik dan kaya punya seks yang lebih baik dibanding dengan mereka yang status sosial ekonominya rendah. Kenapa?

“Pendidikan tinggi membuat mereka sadar akan kebutuhan dan kemampuan yang lebih besar untuk mengembangkan seksualitas mereka. Dengan kekayaan yang dimiliki, akses terhadap sumber daya yang bisa tingkatkan kehidupan seks mereka juga akan lebih banyak,” kata peneliti Dolorez Ruiz, Ph. D. Masuk akal!

Anda mungkin tak punya penghasilan yang nominalnya enam digit. Tapi, bukan berarti Anda tak bisa mengencaninya. Ikuti tiga tip ini agar bisa berkencan dengan mereka. Please, ini hanya untuk Anda yang benar-benar punya keinginan murni untuk serius dengan si dia!

Wanita mapan dengan hobi petualangan? Anda berani?

Mengobrol Santai

“Mengajaknya ke lounge, bar atau tempat-tempat berkelas lainnya? Ya, mungkin itulah yang ada dipikiran Anda saat ingin berkencan dengan wanita yang lebih mapan,” kata Adam LaDolce, dating coach and founder of GoTalkToHer.

Sebenarnya, tempat bukanlah hal utama agar bisa menarik perhatiannya. Mungkin, mengajaknya ke taman bisa jadi pilihan tepat. Kalau Anda bingung harus berbuat apa di tempat itu, cobalah mulai dengan ajukan pertanyaan tentang apa yang dilihat, rasakan, atau Anda dengar. “Tanyakan parfum apa yang dipakai si dia mungkin bisa jadi awal yang baik” kata Tracey Steinberg, pelatih kencan dari New York.

Jangan Dominasi Percakapan

“Pria seringkali jadi agresif dan kompetitif saat pasangan mereka ‘unggul’ dalam situasi dan kondisi apapun,” kata Simone Kornfeld, psikoterapis dari New York. Jangan lakukan itu. Sebaliknya, cobalah tanyakan tentang pekerjaannya, musik favoritnya, film, atau buku yang ia suka. Hal itu bisa dia membuat dirinya merasa percaya diri. Selain itu, Anda juga jadi tahu lebih banyak tentang dirinya. So, jadilah pendengar yang baik untuk memikat hatinya!

Pilih Momen dan Tempat yang Pas

Jangan pernah berpikir dengan mengajaknya makan malam di restoran mewah akan buat si dia jadi tertarik dengan Anda. Sebaliknya, cobalah cari tempat dan momen yang tepat untuk ajak dia kencan. Misal, “Kalau ia bilang suka dengan wine, cobalah ajak dirinya ke tempat minum atau kafe kasual untuk menikmatinya. Itu akan lebih baik daripada Anda harus menanyakan terlebih dulu kepadanya,” kata Jenn Berman, host VH1’s Couples Therapy. 

Terlepas dari itu semua, Anda harus mantapkan diri untuk tidak akan pernah merasa si dia lebih unggul dari si dia. Karena sekali Anda merasa diri sendiri tidak cukup baik untuknya, masalah kecil dan remeh akan jadi pemicu pertengkaran jika Anda berdua dalam kondisi sensitif! 


Last edited by MAELinBlog; 11 December 2014 at 23:39.

No comments :

Post a Comment